Susu Murni vs Susu Rendah Lemak, Mana yang Lebih Sehat dan Cocok untuk Dikonsumsi Sehari-hari?

Anggita Kusmadewi | Beautynesia
Minggu, 18 Jan 2026 08:00 WIB
Susu Murni vs Susu Rendah Lemak, Mana yang Lebih Sehat dan Cocok untuk Dikonsumsi Sehari-hari?
Susu Murni vs Susu Rendah Lemak, Mana yang Lebih Sehat dan Cocok untuk Dikonsumsi Sehari-hari?/Foto: Freepik/freepik

Beauties, urusan memilih susu sering kali terlihat sepele, padahal dampaknya cukup besar untuk tubuh. Apalagi kalau susu jadi minuman rutin yang kamu konsumsi setiap hari.

Susu murni dan susu rendah lemak sama-sama dikenal sebagai susu sehat. Namun, manfaat dan efeknya bisa berbeda, tergantung kebutuhan tubuh dan gaya hidup.

Agar kamu tidak asal pilih, penting untuk tahu perbedaannya sejak awal. Dirangkum dari Health dan Times of India, berikut panduan memilih susu yang tepat untuk kamu konsumsi.

Apa Bedanya Susu Murni dan Susu Rendah Lemak?

Perbedaan Susu Murni dan Susu Rendah Lemak/Foto: Freepik/pikisuperstar

Susu murni adalah susu yang kandungan lemak alaminya tidak dihilangkan. Biasanya, kadar lemaknya lebih tinggi dibandingkan dengan jenis susu lainnya.

Susu rendah lemak dibuat dengan mengurangi sebagian lemak alaminya, sehingga kalorinya jadi lebih ringan. Biasanya, orang membeli dan mengkonsumsi susu ini untuk menjaga asupan lemak sehari-hari.

Meskipun kadar lemaknya berbeda, susu murni dan susu rendah lemak tetap sama-sama mengandung protein, kalsium, serta vitamin penting. Perbedaannya ada pada jumlah kalori dan rasanya.

Susu murni punya rasa yang lebih creamy dan terasa mengenyangkan. Sementara susu rendah lemak cenderung lebih ringan, segar, dan mudah dinikmati kapan saja.

Manfaat Susu Murni untuk Tubuh

Manfaat Susu Murni untuk Tubuh/Foto: Freepik/garetsvisual

Susu murni punya kandungan nutrisi yang lebih lengkap dibanding susu rendah lemak. Kandungan lemak, protein, dan vitamin di dalamnya bekerja secara seimbang.

Dilansir dari Health, menurut pakar nutirisi Lauren Manaker, susu murni memiliki keseimbangan nutrisi yang sulit ditiru oleh susu rendah lemak. Kombinasi alaminya membantu tubuh menyerap zat gizi dengan lebih baik.

Meski kalorinya lebih tinggi, lemak dalam susu murni justru bikin rasa kenyang bertahan lebih lama. Efek ini bisa membantu kamu mengatur porsi makan sehari-hari.

Menariknya, beberapa penelitian menunjukkan susu murni tidak selalu berkaitan dengan naiknya berat badan. Jika dikonsumsi secukupnya, susu ini tetap bisa mendukung metabolisme tubuh.

Ditambah lagi, rasa susu murni yang creamy dan biasanya tidak butuh banyak tambahan gula. Cocok untuk kamu yang ingin menikmati susu dengan rasa alami.

Manfaat Susu Rendah Lemak

Manfaat Susu Rendah Lemak/Foto: Freepik/garetsvisual

Susu rendah lemak bisa jadi pilihan saat kamu ingin minum susu tanpa rasa terlalu berat. Kalorinya lebih rendah, jadi terasa lebih aman untuk dikonsumsi sehari-hari.

Meskipun lemaknya dikurangi, kandungan proteinnya tetap terjaga. Tubuh tetap mendapat asupan kalsium dan vitamin penting tanpa perlu khawatir kalori berlebih.

Dilansir dari Times of India, susu rendah lemak biasanya direkomendasikan untuk menjaga kesehatan jantung. Terutama untuk kamu yang perlu lebih memperhatikan kadar kolesterol.

Teksturnya yang ringan juga mudah dipadukan dengan sereal atau smoothies. Cocok untuk menu sarapan pagi yang mudah dan praktis.

Jenis Susu Mana yang Lebih Sehat?

Jenis Susu Mana yang Lebih Sehat/Foto: Freepik/freepik

Pilihan susu yang sehat sebenarnya kembali ke kondisi tubuh masing-masing. Apa yang terasa cocok untuk orang lain, bisa saja berbeda untuk kamu.

Susu murni dikenal bisa membuat rasa kenyang bertahan lebih lama. Manfaat ini akan terasa jika diminum dengan porsi yang wajar.

Sementara itu, susu rendah lemak membantu membatasi asupan lemak jenuh. Ini bisa jadi pilihan saat diet atau dalam kondisi kesehatan tertentu.

Kedua jenis susu tersebut tetap bisa jadi pilihan kamu. Kuncinya ada pada kebutuhan, kondisi kesehatan, dan gaya hidup masing-masing, ya! Selain itu, yang terpenting kamu harus baca label nutrisi sebelum membeli. Pilih jenis susu tanpa tambahan gula berlebih agar tetap sehat.

Beauties, susu murni dan susu rendah lemak itu sama-sama punya manfaat untuk tubuh. Dengan memahami kebutuhan tubuh sendiri, memilih jenis susu sehat akan jadi lebih mudah.

***

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk, gabung ke komunitas pembaca Beautynesia, B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!

(naq/naq)
Komentar
0 Komentar TULIS KOMENTAR
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama memberikan komentar.