6 Benda di Kamar yang Ternyata Bisa Ganggu Kualitas Tidur, Cek Daftarnya!

Belinda Safitri | Beautynesia
Sabtu, 03 Jan 2026 20:00 WIB
6 Benda di Kamar yang Ternyata Bisa Ganggu Kualitas Tidur, Cek Daftarnya!
Hal di kamar yang bisa ganggu kualitas tidur/ Foto: Freepik.com/pressphoto

Kamar tidur seharusnya menjadi tempat paling nyaman untuk beristirahat setelah seharian beraktivitas. Namun tanpa disadari, banyak benda di dalam kamar yang justru diam-diam mengganggu kualitas tidur, membuat tubuh sulit rileks, dan pikiran tetap aktif meski lampu sudah dimatikan.

Kebiasaan menaruh berbagai barang di kamar pun sering dianggap sepele, padahal dampaknya bisa cukup besar bagi pola tidur jangka panjang. Mulai dari benda yang memicu stres hingga yang mengganggu kondisi fisik, semuanya bisa membuat tidur tidak nyenyak meski durasinya cukup. Dirangkum dari Organized Interiors, ketahui sejumlah benda di kamar yang bisa ganggu kualitas tidur! 

1. Perangkat Elektronik

Perangkat elektronik/ Foto: Freepik.com/freepik

Perangkat elektronik sudah menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan sehari-hari, termasuk saat berada di kamar tidur. Banyak orang terbiasa membawa ponsel, laptop, tablet, hingga televisi ke tempat tidur dengan alasan hiburan atau sekadar mengisi waktu sebelum terlelap.

Padahal, cahaya biru dari layar perangkat dapat menghambat produksi melatonin, hormon yang membantu tubuh merasa mengantuk. Akibatnya, otak tetap terjaga meski tubuh sudah lelah. Selain itu, notifikasi, berita, media sosial, hingga informasi berlebihan dari perangkat elektronik juga dapat memicu stres dan membuat pikiran sulit untuk benar-benar beristirahat.

2. Hewan Peliharaan

Hewan peliharaan/ Foto: Freepik.com/freepik

Tidur bersama hewan peliharaan memang terasa hangat dan menenangkan bagi sebagian orang. Tak heran jika banyak pemilik anjing atau kucing membiarkan hewan kesayangannya naik ke tempat tidur sebagai bentuk kedekatan emosional. Namun, hewan peliharaan bisa bergerak, mendengkur, atau bangun di tengah malam tanpa disadari. 

Bagi sebagian orang, hal ini cukup mengganggu siklus tidur dan membuat tubuh tidak sepenuhnya beristirahat. Meski demikian, ada juga yang merasa tidurnya lebih nyenyak karena kehadiran hewan peliharaan memberi rasa aman dan nyaman. Pada akhirnya, kebiasaan ini sangat bergantung pada kondisi masing-masing, baik dari sisi pemilik maupun karakter hewan itu sendiri.

3. Peralatan Olahraga

Peralatan olahraga/ Foto: Freepik.com/freepik

Menyimpan peralatan olahraga di kamar sering dianggap praktis, terutama bagi yang tinggal di ruang terbatas. Mesin treadmill, sepeda statis, atau matras yoga memang mudah dijangkau jika diletakkan dekat tempat tidur.

Sayangnya, kehadiran peralatan olahraga justru bisa mengganggu kualitas tidur. Selain menciptakan kesan berantakan, olahraga menjelang tidur dapat membuat tubuh terlalu terstimulasi. Belum lagi perasaan bersalah yang muncul saat peralatan itu jarang digunakan. Ini bisa menimbulkan perasaan seolah kamar tidur tidak lagi menenangkan.

4. Meja Kerja

Meja kerja/ Foto: Freepik.com/freepik

Bekerja dari kamar tidur kini menjadi hal yang cukup umum, terutama sejak budaya kerja fleksibel semakin berkembang. Banyak orang membaca email, membalas pesan kantor, atau menyelesaikan tugas langsung dari tempat tidur atau meja kecil di kamar.

Masalahnya, kamar tidur seharusnya menjadi ruang bebas stres. Ketika pekerjaan masuk ke area ini, otak kesulitan membedakan waktu bekerja dan istirahat. Tanpa batas yang jelas, kualitas tidur bisa menurun dan keseimbangan antara kehidupan pribadi dan pekerjaan menjadi terganggu.

5. Pakaian Kotor

Pakaian kotor/ Foto: Freepik.com/freepik

Tumpukan pakaian kotor sering dianggap hal sepele, padahal bisa berdampak pada kenyamanan kamar tidur. Keranjang cucian yang meluap atau pakaian berserakan menciptakan kesan berantakan yang secara tidak sadar menambah beban mental.

Otak akan menangkap kekacauan tersebut sebagai tugas tertunda yang belum selesai. Selain itu, pakaian kotor yang lembap atau berbau dapat memengaruhi kualitas udara dan berisiko menimbulkan jamur. Olehnya itu, penting menjaga cucian tetap rapi untuk membantu menciptakan suasana kamar yang lebih tenang.

6. Kasur Tua

Kasur tua/ Foto: Freepik.com/freepik

Banyak orang tidak menyadari bahwa kasur memiliki usia pakai ideal sekitar 8–10 tahun. Kasur yang terlalu lama digunakan sering kali sudah kehilangan daya topang, meski secara visual masih terlihat baik-baik saja.

Kasur tua dapat memperburuk nyeri punggung, mengganggu posisi tidur, dan menjadi sarang tungau debu. Bahkan, ahli memperkirakan jutaan mikroorganisme bisa hidup di kasur lama akibat penumpukan sel kulit mati. 

Itulah sejumlah benda di kamar yang bisa ganggu kualitas tidur. Cek kembali isi kamar tidurmu, siapa tahu dengan sedikit perubahan sederhana, kamu bisa mendapatkan tidur yang lebih nyenyak dan bangun dengan tubuh yang terasa lebih segar setiap hari. 

***

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk gabung ke komunitas pembaca Beautynesia B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!

(ria/ria)
Komentar
0 Komentar TULIS KOMENTAR
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama memberikan komentar.

RELATED ARTICLE