Review Spring Fever, Drakor Rom-Com yang Menyuguhkan Komedi Solid

Vira Nabilla | Beautynesia
Jumat, 09 Jan 2026 17:00 WIB
Review Spring Fever, Drakor Rom-Com yang Menyuguhkan Komedi Solid
Ahn Bo Hyun dan Lee Joo Bin di Spring Fever/ Foto: instagram.com/tvn_drama

Mengawali Januari di tahun 2026, kita bertemu dengan drama Rom-Com dengan cerita yang fresh yakni Spring Fever. Drama ringan satu ini baru saja tayang pada Senin (5/1/2026). Menariknya, drama ini langsung menarik perhatian banyak orang pada episode perdananya.

Apalagi, drama ini dibintangi oleh aktor ternama yakni Ahn Bo Hyun dan Lee Joo Bin. Bukan berlatar di Seoul, drama ini justru akan menyajikan pedesaan yang segar dekat dengan tepi laut. Tentunya, kamu bisa menyaksikan kisah romansa yang belum pernah kamu temukan. 

Namun, apakah drama ini benar-benar worth it untuk ditonton? Simak ulasan drama  Spring Fever  berikut ini, yuk! 

Sinopsis Spring Fever

Spring Fever/ Foto: tvN

Berawal dari Yoon Bom (Lee Joo Bin) yang merupakan seorang guru populer dan dicintai di Seoul, namun karena suatu alasan, ia harus pindah dan datang ke sebuah sekolah menengah di kota kecil dengan pikiran ia tidak ingin mengingat Seoul lagi. 

Di sana, ia bertemu dengan Sun Jae Gyu (Ahn Bo Hyun) yang merupakan paman dari muridnya, Sun Han Gyul (Jo Joon Young). Sun Jae Gyu merupakan sosok yang ditakuti banyak orang, apalagi tubuhnya yang besar. Namun, ia justru jatuh cinta pada Yoon Bom yang merupakan guru dari keponakannya. 

Lantas, apakah hubungan mereka bisa berkembang? 

Sajikan Kisah Percintaan Penuh Komedi dan Teka-Teki

Lee Joo Bin dan Ahn Bo Hyun dalam drama Spring Fever/ Foto: tvN

Jika kamu menantikan drama Rom-Com yang penuh dengan komedi dan sangat ringan untuk ditonton, maka Spring Fever bisa menjadi pilihan tepat untuk kamu sebagai pembuka tahun 2026. Drama ini benar-benar sangat cocok untuk kamu nikmati saat suntuk atau lelah setelah menjalani hari. 

Jika biasanya dalam drama romansa, Ahn Bo Hyun mengambil peran laki-laki cool, maka di drama kali ini, ia berperan sebagai sosok lelaki tengil, pemberani, namun cukup konyol. Banyak orang menduga bahwa dirinya adalah seorang ketua gangster, maka dari itu ia ditakuti banyak orang. 

Lain halnya dengan Lee Joo Bin yang berperan sebagai Yoon Bom. Dalam perannya kali ini, ia mencoba untuk menciptakan sifat atau personality baru yang jauh berbeda. Yoon Bom yang di Seoul dikenal ceria dan banyak omong, namun di tempat barunya, ia cenderung pendiam dan menutup diri. 

Tidak hanya keduanya, karakter lainnya seperti Sun Han Gyul (Jo Joon Young) dan Choi Se Jin (Lee Jae In) akan berpotensi sebagai second couple dengan kisah percintaan remaja anak SMA yang patut kamu nantikan. Apalagi, kedua karakter ini memiliki sifat yang bertolak belakang, namun cukup gemas untuk disatukan. 

Drama ini juga cukup jelas menampilkan dan menceritakan tiap karakternya dan mungkin kedepannya akan lebih berkembang lagi mengingat akan ada 12 episode berjalan. 

Selain menampilkan kisah romansa, drama ini juga membawa warna dari bumbu-bumbu komedi dan tingkah konyol di luar nalar yang bikin kamu terhibur. Meski begitu, beberapa karakter memiliki teka-teki dan rahasia yang mereka sembunyikan untuk membuat ceritanya lebih hidup. 

Dari segi visual, drama ini benar-benar eye catching, sehingga sangat nyaman untuk ditonton. Apalagi, suasana pedesaan yang segar bisa terasa ke penonton. Color grading-nya juga dibuat dengan sedikit warm tone untuk menambah kesan estetik. 

Bisa dibilang drama ini sangat worth it untuk ditonton. So, untuk kamu yang tertarik menontonnya, Spring Fever bisa kamu saksikan di aplikasi streaming Prime Video setiap Senin dan Selasa, ya! 

---

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk gabung ke komunitas pembaca Beautynesia B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI! 

(sim/sim)
Komentar
0 Komentar TULIS KOMENTAR
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama memberikan komentar.

RELATED ARTICLE