Review Hunter with a Scalpel, Drama Korea Thriller Baru yang Seru dan Menegangkan!
Vira Nabilla | Beautynesia
Minggu, 22 Jun 2025 19:00 WIB

Hunter with a Scalpel/ Foto: Disney+
Beauties, jika kamu merupakan penggemar drama Korea dengan genre misteri dan thriller, kamu patut bersenang karena Hunter With A Scalpel sudah tayang pada Senin, (16/6/2025) lalu, nih!
Drama yang dibintangi Park Ju Hyun ini, merupakan drama thriller psikologis dengan membahas mengenai pembunuhan dan segala hal yang berkaitan dengan ahli forensik. Drama ini juga menyajikan berbagai misteri yang akan membuat kamu mencoba memecahkan sebuah kasus dengan beragam teori.
Jika kamu tertarik dengan konsep dari drama satu ini, sebelum menontonnya, kamu perlu simak ulasan drama Hunter With A Scalpel berikut, yuk!
Sinopsis Hunter With A Scalpel
Hunter With A Scalpel/ Foto: U+ Mobile TV
Bercerita mengenai Seo Se Hyeon (Park Ju Hyun) seorang ahli forensik jenius yang sangat teliti dalam memecahkan sebuah kasus. Namun, kehidupannya berubah ketika ia menemukan jejak ayahnya Yoon Jo Kyun (Park Yong Woo) yang merupakan seorang pembunuh berantai.
Ia bekerja keras untuk melacak keberadaan ayahnya yang diyakini sebelumnya telah meninggal. Tidak sendirian, Seo Se Hyeon melakukan penyelidikan tersebut bersama Jung Jung Hyun (Kang Hoon) yang merupakan seorang kepala tim kejahatan kekerasan dengan sandaran moral di tengah kegelapan kehidupan yang ada.
Seo Se Hyeon yang terlihat dingin, namun sebenarnya ia memiliki sifat yang rapuh, terutama saat sebenarnya sang ayah merupakan seorang psikopat yang menakutkan dan ingin sekali ia berantas.
Berikan Sentuhan Thriller Psikologis Penuh Emosi
Park Ju Hyun dan Park Yong Woo dalam drama Hunter With A Scalpel/ Foto: Soompi.com
Setelah drama Korea akhir-akhir ini menyajikan kisah romansa, akhirnya pencinta drama thriller bisa menyaksikan drama dengan konsep yang lebih dark dan penuh misteri yang dibalut dengan sentuhan psikologis yang akan sukses buat kamu emosi.
Hunter With A Scalpel, drama yang baru tayang ini, sudah sukses menarik perhatian banyak orang bukan hanya dengan para pemainnya, namun juga dari kisah yang disajikan. Meski bukan cerita yang fresh, namun drama ini benar-benar disajikan dengan begitu detail dengan konsep yang menarik.
Di episode pertama, kamu sudah diperlihatkan pembunuhan yang tiba-tiba saja terjadi sehingga akan membuat kamu meringis dan ngeri sekaligus. Park Ju Hyun yang berperan sebagai Seo Se Hyeon yang juga seorang ahli forensik memiliki sifat dingin namun ia sangat jenius dalam membantu polisi untuk memecahkan sebuah kasus.
Ia bahkan begitu lihai saat di meja operasi untuk melakukan otopsi pada jenazah dari korban pembunuhan. Tidak heran jika dirinya dijuluki sebagai ahli forensik yang cerdas karena bekerja tanpa ada keraguan sekalipun.
Namun, yang menjadi masalah ketika pembunuh berantai yang ia duga sudah meninggal kembali meninggalkan jejak dari seutas benang merah yang selalu ia temukan dari berbagai korban pembunuhan yang masih sangat misterius.
Hal ini membuatnya sedikit panik, karena ia tahu betul siapa pelakunya yang tidak bukan adalah ayahnya sendiri, Yoon Jo Kyun (Park Yong Woo). Karena ayahnya yang merupakan seorang psikopat, ia mempunyai trauma tersendiri yang bahkan sampai sekarang membuatnya mempunyai sifat yang dingin dan selalu berhati-hati pada orang lain.
Selain karena dikejutkan dengan teka-teki keberadaan sang ayah yang ternyata masih hidup, Seo Se Hyun juga dibuat kaget atas kematian rekan kerjanya yang juga berhubungan dengan kasus pembunuhan berantai tersebut.
Sementara itu, Kang Hoon berperan sebagai Jung Jung Hyun, seorang kepala tim kejahatan yang sangat ambisius dalam menangani sebuah kasus, hanya saja ide-idenya selalu bertentangan dengan timnya sehingga membuatnya terasa tersendat dalam memecahkan kasus.
Jung Jung Hyun nantinya akan bekerja sama dengan Seo Se Hyun dalam menangani kasus pembunuhan berantai yang sangat meresahkan ini. Sementara pelaku berusaha menutupi identitas aslinya dengan menjadi seorang biasa yang berbaur bersama warga bahkan para polisi.
Jika dilihat dari segi visualisasi, drama ini memiliki konsep dengan pencahayaan yang gelap dengan sedikit cool tone yang membuat suasana menjadi mencekam dan dingin. Detail pada drama ini juga sangat patut diacungi jempol terutama memperlihatkan jelas bagaimana operasi otopsi yang terjadi.
Akting dari para pemain tidak perlu diragukan lagi dengan tatapan intens mereka yang membuat penonton dapat melihat bahwa mata juga bisa berbicara. Drama ini juga memiliki durasi yang singkat hanya sekitar 30 menit untuk 1 episodenya, sehingga tidak akan membuat alur cerita bertele-tele.
Dijadwalkan akan memiliki 16 episode, drama ini mendapat slot penayangan Senin-Kamis, lho. Jadi, jika kamu tertarik menontonnya, kamu bisa menyaksikan Hunter With A Scalpel yang highly recommended ini di aplikasi streaming Disney+, ya!
---
Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beauties? Yuk gabung ke komunitas pembaca Beautynesia B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!
(sim/sim)