Hadir sebagai Karakter Baru, Simak Potret Menawan Kim Min Kyu di Drakor BITCH X RICH 2
Defina Anindhita | Beautynesia
Rabu, 25 Jun 2025 14:00 WIB

Potret Kim Min Kyu di drama BITCH X RICH 2/ Foto: instagram.com/koktv_official
Berakhir dengan open ending alias menggantung, drama BITCH X RICH akhirnya akan segera melanjutkan penayangan di musim kedua, Beauties.
Sederet karakter baru pun siap meramaikan drama sekolah penuh intrik tersebut, tak terkecuali Kim Min Kyu. Sembari menunggu perilisan resminya, simak beberapa potret menawan Kim Min Kyu di drama BITCH X RICH 2 berikut ini, yuk!
Pesona Menawan Kim Min Kyu di BITCH X RICH 2
Potret Kim Min Kyu di drama BITCH X RICH 2/ Foto: instagram.com/koktv_official
BITCH X RICH 2 akan melanjutkan kisah misteri yang mulai terungkap di Cheongdam International High School. Baek Je Na (Yeri) dan Kim Hye In (Lee Eun Saem) kembali dengan sosok tangguh serta menunjukkan sisi manusiawi di tengah ketegangan keluarga hingga persaingan kekuasaan di sekolah.
Dalam drama ini, Kim Min Kyu bergabung dengan sederet karakter baru bernama Cha Jin Wook, yakni siswa pindahan misterius dari sekolah internasional asing. Ia merupakan anak tidak sah dari seorang CEO chaebol yang sedang naik daun.
![]() Potret Kim Min Kyu di drama BITCH X RICH 2/ Foto: instagram.com/koktv_official |
Demi kepentingan pribadi, Jin Wook dengan berani melamar Je Na untuk menjalin hubungan sebagai tunangan kontrak. Setelah resmi bertunangan, ia pun segera bergabung dengan klub Diamond 6 dan melejit ke puncak hirarki sosial di sekolah.
Sambil menyembunyikan niat aslinya, Jin Wook dengan penuh perhitungan merencanakan setiap situasi yang terjadi di Cheongdam International High School.
![]() Potret Kim Min Kyu di drama BITCH X RICH 2/ Foto: instagram.com/koktv_official |
Hubungannya dengan Je Na yang mulanya terikat kontrak tanpa perasaan dan kebencian, perlahan mulai menunjjukan perubahan emosi yang lebih dalam serta kompleks.
Melalui beberapa still cut yang dirilis, Kim Min Kyu menampilkan pesona yang menawan sekaligus dingin layaknya putra seorang CEO. Tim produksi juga memujinya yang berhasil mendalami karakter Jin Wook dengan begitu detail.
Nah, itu dia pesona Kim Min Kyu dalam musim kedua dari BITCH X RICH. Mari nantikan bersama penampilan sang aktor pada 3 Juli 2025 mendatang, Beauties!
---
Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beauties? Yuk gabung ke komunitas pembaca Beautynesia B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!
(sim/sim)