Choi Jin Hyuk dan Oh Yeon Seo Dikabarkan Bintangi Drakor Romantis Adaptasi Webtoon Positively Yours

Defina Anindhita | Beautynesia
Sabtu, 21 Jun 2025 16:30 WIB
Choi Jin Hyuk dan Oh Yeon Seo Dikabarkan Bintangi Drakor Romantis Adaptasi Webtoon Positively Yours
Choi Jin Hyuk dan Oh Yeon Seo/ Foto: instagram.com/real_jinhyuk, instagram.com/storyjcompany

Kini, potensi kesuksesan dan ketenaran drama Korea adaptasi webtoon cenderung tinggi berkat pengemasan alur ceritanya yang seru. Dari sekian banyak genre, webtoon dengan kisah romantis yang menggelitik dan bikin baper kerap kali diangkat menjadi serial drama, Beauties.

Belum lama ini, webtoon populer berjudul Positively Yours dikonfirmasi akan segera diadaptasi menjadi drama Korea serta mendapuk Choi Jin Hyuk dan Oh Yeon Seo sebagai karakter utamanya.

Penasaran seperti apa detail dramanya? Simak ulasannya berikut ini, yuk! 

Choi Jin Hyuk dan Oh Yeon Seo Dikabarkan Tampil Bersama di Drakor Adaptasi Webtoon

Choi Jin Hyuk dan Oh Yeon Seo/ Foto: soompi.com

Melansir dari Soompi pada Senin, (16/6/2025) lalu, Choi Jin Hyuk dan Oh Yeon Seo dikabarkan terpilih sebagai pemeran utama dalam drama baru yang diangkat dari webtoon populer bertajuk Positively Yours.

Kala itu, ANIC ENT selaku agensi Choi Jin Hyuk mengungkapkan bahwa aktornya tengah meninjau tawaran proyek tersebut secara positif. Sementara itu, pihak agensi Oh Yeon Seo, yakni Story J Company masih belum memberikan pernyataan.

Poster webtoon Positively Yours/ Foto: myanimelist.net
Poster webtoon Positively Yours/ Foto: myanimelist.net

Positively Yours awalnya menyoroti kisah seorang guru dan ketua dewan sekolah. Namun, untuk versi dramanya, Positively Yours dikabarkan bakal mengubah total ke latar dunia kerja di sebuah perusahaan besar, dengan menawarkan alur cerita yang lebih segar dan kompleks.

Terlibat Hubungan yang Rumit

Choi Jin Hyuk dan Oh Yeon Seo/ Foto: instagram.com/real_jinhyuk, instagram.com/ohvely22

Mengusung genre romantis, Positively Yours bercerita tentang Jang Hee Won (Oh Yeon Seo), seorang perempuan karier sukses yang memilih untuk tetap melajang. Namun, kehidupannya seketika berubah setelah satu malam impulsif yang menyebabkan kehamilan tidak terduga.

Di sisi lain, sang pria yang diketahui presiden dari perusahaan tempat Hee Won bekerja bernama Kang Doo Joon (Choi Jin Hyuk), bertekad untuk menikahinya setelah mengetahui bahwa dirinya adalah ayah dari bayi tersebut.

Jika, Choi Jin Hyuk dan Oh Yeon Seo menerima tawaran  drama  Positively Yours, maka proyek ini akan menjadi pertama kali bagi kedua artis ternama ini dalam beradu peran. So, mari nantikan bersama informasi selanjutnya, Beauties!

---

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beauties? Yuk gabung ke komunitas pembaca Beautynesia B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!

(sim/sim)
Tonton video di bawah ini ya, Beauties!
Komentar
0 KomentarTULIS KOMENTAR
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama memberikan komentar.

RELATED ARTICLE

BE STORIES