
Bingung dengan Kondisi Bekerja Tak Sesuai Passion tapi Gaji Tinggi? Ini Cara Mengatasinya!

Pernah nggak, sih, kamu berada di posisi yang serba membingungkan antara kamu tidak menyukai pekerjaanmu, tapi gajinya sangat menggiurkan? Situasi ini jauh dari nyaman, setiap hari rasanya berat untuk memulai, tapi di sisi lain, kamu juga merasa sayang untuk melepasnya karena alasan finansial.
Buat kamu yang sedang terjebak di kondisi ini, tenang. Kamu nggak sendirian. Banyak orang mengalami dilema yang sama. Yuk, coba beberapa tips berikut untuk menyiasati situasi ini dengan lebih bijak dan tenang seperti yang telah dilansir dari Indeed.
1. Kenali Apa yang Bikin Kamu Nggak Suka
Kenali Apa yang Bikin Kamu Nggak Suka/Foto: Freepik.com/ tirachardz
Langkah pertama adalah jujur pada diri sendiri, bagian mana dari pekerjaanmu yang paling tidak kamu sukai? Apakah atasan yang terlalu menekan, beban kerja yang tak ada habisnya, atau mungkin kamu merasa pekerjaan itu tidak sesuai dengan passion-mu? Mengenali penyebabnya akan membantumu menentukan langkah selanjutnya, apakah ini masih bisa diatasi atau sudah waktunya untuk move on.
2. Fokus pada Tujuan Jangka Panjang
Fokus pada Tujuan Jangka Panjang/Foto:Pexels.com/ Pavel Danilyuk
Gaji besar bisa jadi alat, bukan akhir. Jika kamu tidak bahagia sekarang, pikirkan apakah kamu bisa menyusun rencana jangka panjang dengan memanfaatkan penghasilan tersebut.
Misalnya, menabung untuk pendidikan, modal usaha, atau membangun karier baru. Dengan tujuan yang jelas, rasa terjebak bisa berubah menjadi proses menuju kehidupan yang lebih baik.
3. Cari Makna Kecil dalam Pekerjaan
Cari Makna Kecil dalam Pekerjaan/Foto: Pexels.com/ Edward Jenner
Meskipun kamu tidak menyukai keseluruhan pekerjaanmu, coba temukan hal kecil yang bisa kamu nikmati. Mungkin kamu menyukai momen makan siang bersama rekan kerja, atau merasa puas ketika berhasil menyelesaikan satu tugas. Fokus pada hal positif dapat sedikit meredam rasa tidak nyaman setiap hari.
4. Bangun Kegiatan di Luar Pekerjaan
Bangun Kegiatan di Luar Pekerjaan/Foto: Pexels.com/ Julia Larson
Salah satu cara paling efektif untuk menjaga kesehatan mental adalah dengan punya kehidupan di luar pekerjaan. Bangun rutinitas yang menyenangkan seperti ikut komunitas, menjalani hobi, olahraga, atau belajar hal baru. Ini bisa jadi pelarian sehat dan memberi energi positif.
5. Siapkan Exit Plan dengan Matang
Siapkan Exit Plan dengan Matang/Foto: Pexels.com/ Liza Summer
Kalau kamu benar-benar tidak bisa membayangkan bertahan di pekerjaan itu dalam jangka panjang, mulailah menyusun strategi keluar. Tidak harus terburu-buru, gunakan momen ini untuk memperkuat CV, belajar skill baru, dan membangun jaringan. Ketika waktunya tepat, kamu sudah siap secara mental dan finansial.
Ingat, bahagia itu penting. Tapi stabilitas juga tidak bisa diabaikan. Menemukan titik tengah antara keduanya memang tidak mudah, tapi bukan tidak mungkin. Dengarkan dirimu, beri ruang untuk tumbuh, dan percayalah bahwa setiap fase hidup membawa pelajaran berharga. Kamu nggak harus memilih sekarang, tapi kamu bisa mulai menyusun jalanmu sendiri.
***
Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk, gabung ke komunitas pembaca Beautynesia, B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!