Apink Resmi Comeback dengan Merilis Lagu Love Me More
Apink sukses membangkitkan getaran lama musik ikonik mereka melalui comeback terbaru kemarin, Beauties. Pada (5/1/2026), girl group beranggotakan 5 member tersebut mengukuhkan eksistensi dengan merilis mini album ke-11 bertajuk RE: LOVE.
Tajuk utama Love Me More merepresentasikan keseluruhan konsep yang mengembalikan perasaan cinta dalam karya musik Apink sejak awal kariernya. Debaran cinta di awal kembali bersemi, inilah pesona manis Apink dalam comeback terbaru Love Me More. Simak yuk, Beauties!
Love Me More Menyiratkan Pesan Manis untuk Penggemar
![]() Potret Apink dalam foto konsep album 'RE LOVE'/ Foto: instagram.com/official.apink.2011 |
Love Me More menjadi tajuk utama yang istimewa untuk comeback terbaru Apink dengan album RE: LOVE. Perasaan syukur atas keberlangsungan grup selama 15 tahun dari kelima member Apink tercurahkan dalam melodi manis. Karir yang terus bertumbuh tersebut tentu tak luput dari cinta penggemar sebagaimana yang tersampaikan di lagu baru.
Pesan manis Apink terwakilkan dalam lirik di bagian chorus, "Sayang, cintai aku lebih seperti perasaaan di awal. Meskipun waktu berlalu, aku tetaplah milikmu. Oh sayang, seperti mimpi yang tak akan pernah ada akhirnya, cintai aku lebih banyak seolah-olah mimpi itu akan berlangsung selamanya".
Baca Juga : Get The Look: Denim on Denim Style ala Lee Hyeri |
Mengembalikan Perasaan Awal Jatuh Cinta di Masa Kini
![]() Potret Apink dalam foto konsep album 'RE LOVE'/ Foto: instagram.com/official.apink.2011 |
Apink melanjutkan rutinitas grup yang setiap tahunnya selalu merilis karya musik baru di awal tahun, Beauties. Berbeda dengan rilisan lagu beberapa tahun terakhir, di comeback kali ini Apink mengembalikan sentuhan musik di awal mereka merintis karier. Oleh karena itu, Love Me More akan dengan mudahnya mengajak penggemar bernostalgia akan perasaan mereka ketika awal menyukai Apink.
Melodi manis dalam lagu Love Me More mengingatkan akan lagu lawas Apink yang mengantarkan popularitas yakni No No No. Ketukan penuh semangat membangkitkan energi di lagu My My.
Kemurnian perasaan yang disampaikan oleh vokal berkarakter member Apink mengingatkan akan suasana lagu Only One. Sementara itu, lagu Love Me More yang menunjukkan pertumbuhan warna musik Apink secara lebih dewasa menyerupai lagu LUV.
Melepaskan Musim Dingin untuk Menyambut Musim Semi
![]() Potret Apink dalam video klip lagu 'Love Me More'/ Foto: instagram.com/official.apink.2011 |
Seluruh konsep dari album RE: LOVE tersusun secara matang dan penuh makna, Beauties. Apink seolah mengajak penggemar untuk melepaskan musim dingin demi menyambut keindahan musim semi dalam video klip Love Me More. Hal tersebut tersirat dari kostum berwarna biru es yang dikenakan para member di dalam ruangan bernuansa musim semi.
Makna filosofis yang tertangkap dalam video klip Love Me More adalah musim dingin yang menggambarkan penghujung tahun selaras dengan pertanda usia akan bertambah.
Menyikapi perjalanan karier grup yang terus bertumbuh, Apink berharap bahwa penggemar akan lebih mencintai mereka seperti awal jatuh cinta sebagaimana dengan suasana musim semi bermekaran. Musim semi juga menjadi momen beharga Apink ketika melangsungkan debut di bulan April 2011 silam, Beauties.
Beauties, itulah comeback terbaru Apink dengan lagu Love Me More dalam album RE: LOVE. Mari berikan Apink lebih banyak dukungan seperti awal jatuh cinta terhadap pesona grup!
---
Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk gabung ke komunitas pembaca Beautynesia B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!


