
6 Tanda Seseorang Ingin Mendapatkan Perhatianmu Kembali, Pernah Merasakannya?

Pernahkah kamu merasa ada seseorang yang tiba-tiba kembali hadir dalam hidupmu setelah lama menghilang? Entah itu mantan, teman lama, atau bahkan seseorang yang dulu pernah mendekatimu tapi sempat menjauh.
Ada banyak alasan mengapa seseorang ingin mendapatkan perhatianmu kembali. Bisa jadi mereka merindukan kehadiranmu, menyadari kesalahan mereka, atau sekadar ingin memastikan bahwa kamu masih ada untuk mereka.
Seperti yang dilansir dari Marriage, dengan memahami tanda-tanda bahwa seseorang ingin mencoba mendapatkan perhatianmu, mungkin dapat membantumu memahami motif mereka dan memutuskan bagaimana kamu menanggapi pendekatan mereka. Yuk, simak beberapa sinyal yang bisa menunjukkan bahwa seseorang sedang berusaha mendapatkan perhatianmu lagi.
1. Mulai Sering Menghubungi Lagi
Mulai Sering Menghubungi Lagi/Foto: Pexels.com/Pixabay
Jika seseorang yang dulu jarang atau bahkan sudah lama tidak menghubungimu tiba-tiba mulai mengirim pesan atau menelepon, itu bisa menjadi tanda bahwa mereka ingin kembali dalam hidupmu.
Awalnya mungkin hanya sapaan ringan seperti, “Hei, apa kabar?” atau “Aku tadi lihat sesuatu yang mengingatkanku padamu.” Jika ini terjadi berulang kali, kemungkinan besar mereka memang sedang berusaha menarik perhatianmu.
2. Sering Muncul di Sekitarmu
Sering Muncul di Sekitarmu/Foto: Pexels.com/Engin Akyurt
Pernahkah kamu merasa seseorang tiba-tiba sering ada di tempat yang sama denganmu? Misalnya, dia mulai sering muncul di tempat nongkrong favoritmu, lebih aktif di grup media sosial yang kamu ikuti, atau bahkan sengaja mencari alasan untuk bertemu denganmu. Jika pola ini berulang, bisa jadi mereka sedang mencari cara agar kamu memperhatikan keberadaan mereka lagi.
3. Mulai Membicarakan Kenangan Lama
Mulai Membicarakan Kenangan Lama/Foto: Pexels.com/Katerina Holmes
Seseorang yang ingin mendapatkan perhatianmu biasanya akan berusaha membangkitkan nostalgia. Mereka mungkin mengingatkanmu tentang momen-momen menyenangkan yang pernah kalian alami bersama.
Misalnya, “Ingat nggak dulu kita pernah ketawa sampai perut sakit gara-gara hal sepele?” atau “Aku baru dengar lagu yang sering kita dengarkan dulu.” Ini adalah cara halus untuk menarik emosimu dan membuatmu merasa terhubung kembali dengan mereka.
4. Berusaha Membuatmu Cemburu
Berusaha Membuatmu Cemburu/Foto: Pexels.com/SHVETS production
Terkadang, seseorang yang ingin perhatianmu akan mencoba strategi lain, yaitu dengan membuatmu cemburu. Mereka mungkin mulai sering memamerkan kehidupannya di media sosial, mengunggah foto dengan orang baru, atau menunjukkan betapa bahagianya mereka sekarang. Padahal, di balik semua itu, bisa jadi mereka hanya ingin melihat apakah kamu masih peduli dengan mereka atau tidak.
5. Lebih Peduli dan Perhatian dari Sebelumnya
Lebih Peduli dan Perhatian dari Sebelumnya/Foto: Pexels.com/Samson Katt
Jika seseorang yang dulu biasa saja tiba-tiba menjadi lebih perhatian, sering menanyakan kabarmu, atau menunjukkan kepedulian yang lebih dari biasanya, ini bisa menjadi tanda bahwa mereka ingin kembali dekat denganmu. Mereka mungkin bertanya apakah kamu sudah makan, menawarkan bantuan dalam hal-hal kecil, atau sekadar mendengarkan keluh kesahmu dengan lebih antusias.
6. Mengubah Sikap yang Dulu Membuatmu Kecewa
Mengubah Sikap yang Dulu Membuatmu Kecewa/Foto: Pexels.com/Katerina Holmes
Jika seseorang yang dulu memiliki kebiasaan yang membuatmu kecewa tiba-tiba berubah dan menunjukkan versi terbaik dari dirinya, itu bisa menjadi tanda bahwa mereka ingin mendapatkan kesempatan kedua. Mereka ingin membuktikan bahwa mereka telah berubah dan layak mendapatkan perhatianmu kembali.
Tanda-tanda di atas bisa menjadi petunjuk bahwa seseorang ingin mendapatkan kembali perhatianmu. Namun, yang terpenting adalah bagaimana perasaanmu terhadap mereka. Jika kamu merasa nyaman dan ingin memberi kesempatan, tidak ada salahnya membuka diri. Tetapi jika kamu merasa lebih baik tanpanya, jangan ragu untuk tetap melangkah maju.
Ingat, perhatianmu adalah sesuatu yang berharga, jadi berikanlah kepada orang yang benar-benar pantas mendapatkannya, ya, Beauties!
***