Tips Makeup Nonton Konser Musik Biar Tetap Awet dan Flawless Seharian

Rini Apriliani | Beautynesia
Rabu, 18 Jun 2025 18:45 WIB
Tips Makeup Nonton Konser Musik Biar Tetap Awet dan Flawless Seharian
Tips makeup nonton konser musik/Foto: Freepik.com/jcomp

Datang ke sebuah konser musik tak lengkap jika hanya dengan outfit terbaik saja. Tentu makeup menjadi bagian penting yang tak boleh terlewatkan ya, Beauties!

Berbeda dengan makeup harian yang mungkin hanya dibutuhkan untuk beberapa jam saja. Umumnya, saat nonton konser kita akan berada hampir seharian di venue, sehingga makeup yang awet, on point, dan tetap flawless sangatlah dibutuhkan.

Karena itu, Beauties wajib tahu nih tips makeup nonton konser, agar momen menonton sang idola semakin menyenangkan, tanpa takut makeup longsor. Simak tipsnya di bawah ini yuk!

1. Skinprep dengan Tepat

Kunci dari makeup yang awet dan flawless adalah skin preparation yang tepat. Skinprep dapat membuat kulit lembap, sehingga produk makeup lebih mudah untuk menempel. Pakailah moisturizer yang ringan dan secukupnya saja, karena jika terlalu tebal bisa berisiko makeup longsor.

2. Jangan Lupa Pakai Sunscreen

Termasuk dalam bagian skinprep, jangan lupa untuk menggunakan sunscreen dalam rutinitas harianmu. Sunscreen dapat melindungi dari paparan sinar matahari, yang membuat kulit tetap sehat dan terjaga. Apalagi saat datang ke konseran, tentu kita akan sibuk berjalan kesana kemari sekitaran venue yang membuat kulit wajah terpapar sinar UVA dan UVB.

3. Aplikasikan Produk dengan Tipis

Ilustrasi makeupIlustrasi makeup/ Foto: Freepik.com/lookstudio

Untuk aplikasi makeup sendiri, pakailah produk dengan tidak berlebihan atau tipis-tipis saja. Menggunakan makeup tipis akan membuatmu terasa lebih ringan dan tidak gampang cakey. Pilih juga foundation dengan hasil akhir matte agar mengontrol produksi minyak di wajah, sehingga nggak gampang longsor.

4. Eyeliner dan Maskara Waterproof

Cuaca dan euforia saat konseran juga tidak bisa ditebak. Sering kali membawa kita pada kondisi hujan, penuh keringat, atau menangis haru.

Saat hal ini terjadi, area mata menjadi titik yang sangat penting agar tidak mudah luntur dan jadi menghitam. Karena itu, pilihlah produk eyeliner dan maskara yang mampu awet seharian dan waterproof. Agar apapun kondisinya bisa tetap stay dan cantik!

5. Kunci dengan Setting Spray

Setelah rangkaian makeup selesai, jangan lupa untuk menguncinya dengan setting spray. Penggunaan setting spray di akhir ini dapat membuat riasan terkunci, awet, dan flawless. Pilihlah setting spray sesuai kebutuhanmu ya!

Biore UV Aqua Rich Watery Essence, Sunscreen No.1 di Jepang

Biore UV

Biore UV Aqua Rich Watery Essence/Foto: Dok. KAO

Berbicara soal sunscreen yang menjadi rangkaian skincare penting untuk melindungi dari paparan sinar matahari, pilihan terbaik yang bisa kamu coba adalah Biore UV Aqua Rich Watery Essence. 

Produk sunscreen No.1 di Jepang ini hadir dengan SPF 50+ PA++++ yang dapat melindungi kulitmu seharian di venue konser. Tekturnya ringan seperti air, tanpa rasa lengket, dan nyaman digunakan.

Diperkaya dengan Hyaluronic Acid dan Royal Jelly Extract yang dapat memberikan kelembapan pada kulit, mencegah bintik hitam, dan garis halus tanda penuaan dini. Ada juga filter UV ganda dengan perlindungan tinggi, dapat melindungi kulit bahkan ke dalam celah terkecil sekali pun.

Kamu dapat menggunakannya setiap hari sebelum makeup. Biore UV Aqua Rich Watery Essence pun telah lulus uji ketahanan air, bebas pewarna, lolos non-comedogenic tes, dan telah lulus uji alergi.

Cocok untukmu gunakan saat konseran seharian. Termasuk untuk datang menonton keseruan acara Final Show Spektakuler “KAO presents TGC Jakarta 2025”.

Final Show Spektakuler “KAO presents TGC Jakarta 2025” 

“KAO presents TGC Jakarta 2025” akan dilaksanakan pada 5-6 Juli 2025 di Plenary Hall, JCC Senayan, Jakarta. Acara ini tidak hanya menjadi ajang fashion show biasa, tapi akan ada keseruan musik dan hiburan untukmu. Ada 4 fashion desainer yang hadir dengan koleksi terbaik bersama penampilan artis Indonesia hingga penampilan grup musik Jepang. 

Line Up Hari Pertama (5 Juli 2025) 

Di hari pertama, Sabtu, 5 Juli 2025 akan dimeriahkan dengan fashion show persembahan desainer Hartono Gan yang akan diiringi dengan suara merdunya Vidi Aldiano. Lalu, fashion show TS The Label by Tities Sapoetra dengan penampilan dari Alika Islamadina, Audrey Tapiheru, Rangga Moela, dan Band Rewind. 

Line Up Hari Kedua (6 Juli 2025)

Sementara itu, di hari kedua, Minggu, 6 Juli 2025 akan hadir fashion show dari Monique Soeriaatmadja yang dibawakan langsung oleh Isyana Sarasvati. Dilanjutkan dengan fashion show DANJYO HIYOJI yang akan diiringi live performance Lyodra, DJ Nada Serodja, serta tari yang dibawakan Kreasi Mardika.

Semakin berkesan spektakuler, selama dua hari  “KAO presents TGC Jakarta 2025” akan dihadirkan penampilan terbaik dari grup musik Jepang, FRUITS ZIPPER dan influencer super cute SHINAKO

Kamu bisa mendapatkan tiketnya DI SINI. Yuk dapatkan tiketnya sekarang juga dan jadi saksi keseruan festival fashion Jepang, yang hadir untuk pertama kalinya di Indonesia!

***

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk gabung ke komunitas pembaca Beautynesia B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!

 

(ria/ria)
Tonton video di bawah ini ya, Beauties!
Komentar
0 KomentarTULIS KOMENTAR
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama memberikan komentar.

RELATED ARTICLE

BE STORIES