4 Kebiasaan Aktris Korea di Usia 40-an yang Bikin Glowing dan Awet Muda, Tertarik Coba?
Beauties, setuju nggak nih kalau para aktris Korea terlihat makin glowing dan awet muda di usia mereka yang menyentuh angka kepala empat? Ternyata nggak hanya karena pengaruh genetik, namun mereka juga punya beberapa kebiasaan yang mendukung untuk memperoleh tampilan awet muda, lho.
Jika ingin tampil awet muda dan fresh seperti mereka, simak yuk kebiasaan empat aktris Korea di usia 40-an ini yang bisa kamu ikuti!
1. Jun Ji Hyun
Jun Ji Hyun/ Foto: IMDb
Sudah menginjak usia lebih dari 43 tahun, Jun Ji Hyun kerap menuai pujian dan atensi berkat pesonanya yang makin bersinar dan awet muda, Beauties. Bahkan, tak sedikit orang bertanya-tanya mengenai rutinitas apa yang dilakukan sang aktris untuk mempertahankan penampilan tersebut.
Melalui wawancaranya bersama Harper’s Bazaar Korea, Jun Ji Hyun mengungkapkan bahwa konsisten adalah kunci penting untuk mempertahankan penampilannya.
“Konsistensi adalah kuncinya. Setelah kamu membuat rutinitas untuk diri sendiri, rutinitas yang kamu jalani apa pun yang terjadi, rutinitas itu akan menjadi bagian alami dari hidup. Keseimbangan yang baik antara olahraga, diet, pekerjaan, dan kehidupan pribadi. Namun, kamu juga membutuhkan sedikit ruang di mana kamu boleh [sesekali] mengubah rutinitas,” jelas Jun Ji Hyun.
2. Song Hye Kyo
Song Hye Kyo/ Foto: instagram.com/kyo1122
Berbicara mengenai aktris Korea usia 40-an yang awet muda, rasanya belum lengkap jika tidak membahas nama Song Hye Kyo.
Salah satu kebiasaan rutinnya untuk menjaga penampilan agar tetap sehat, glowing, dan awet muda yaitu selalu membersihkan kulit wajah setelah beraktivitas, terutama jika memakai makeup setiap harinya.
Selanjutnya, Song Hye Kyo juga mengungkap pentingnya menjaga kelembapan dan hidrasi kulit, sehingga produk pelembap wajib ada dalam rutinitas skincare setiap harinya.
Tidak kalah penting, sang aktris mengingatkan bahwa kita perlu berpikir positif dan memiliki moto hidup untuk menjalani kehidupan dengan bahagia.
3. Ha Ji Won
Ha Ji Won/ Foto: instagram.com/hajiwon1023
Hampir serupa dengan Song Hye Kyo, aktris Korea Ha Ji Won turut mengungkapkan bahwa menjaga hidrasi dan kelembapan kulit sangat penting, Beauties.
Oleh karena itu, aktris berusia 47 tahun ini selalu memastikan untuk rutin memakai pelembap di pagi dan malam hari. Tidak hanya itu saja, Ha Ji Won juga merekomendasikan untuk menggunakan face mist yang melembapkan kulit agar kulit tetap terasa segar dan lembap di tengah sibuknya aktivitas.
4. Jang Na Ra
Jang Na Ra/ Foto: XPN/soompi.com
Dikenal sebagai salah satu aktris Korea dengan penampilan wajah baby face, belum banyak yang tahu kalau Jang Na Ra sudah berusia 44 tahun, Beauties. Salah satu kebiasaan rutin Jang Na Ra untuk menjaga penampilan awet mudanya yaitu dengan memijat wajah.
Rutinitas memijat wajah ala Jang Na Ra berlangsung selama 10 menit, Beauties. Dimulai dari penggunaan cleansing oil, lalu memberikan tekanan ringan dari buku-buku jarinya ke atas dari garis rahang, hingga ke telinga.
Rutinitas ini ia lakukan untuk mengurangi penampilan wajah yang bengkak, sekaligus mengencangkan kulit dan membuat kulit terlihat lebih terangkat.
Dari beberapa kebiasaan aktris Korea tersebut, mana yang ingin kamu terapkan, Beauties?
---
Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk gabung ke komunitas pembaca Beautynesia B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!